Giatkan Sosialisasi Pajak, KPP Pratama Malang Utara dan Tax Center FEB UM Selenggarakan Tax Goes To Campus

Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Malang Utara bekerjasama dengan Tax Center Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Malang mengadakan Tax Goes to Campus dengan tema “Generasi Sadar Pajak Muda Berkreasi Membangun Negeri” sebagai bagian dari upaya sosialisasi kepada mahasiswa untuk peduli pajak pada tanggal 15 September 2022.

Acara ini berlangsung secara offline di aula gedung D10 FEB UM dimulai dengan sambutan Dekan FEB UM,  Prof. Dr. Cipto Wardoyo, S.E., M.Pd, M.Si. Ak., CA, dilanjut sambutan dari Kepala Kantor KPP Pratama Malang Utara, Dwi Ismurdiono, S.H., M.Si. sekaligus membuka acara.  Acara yang dihadiri oleh mayoritas mahasiswa baru UM ini berjalan dengan lancar dan memberikan edukasi dalam bidang perpajakan. Pemateri yang dihadirkan merupakan Ibu Dwi Ratih Halifatul Akbar dan Ibu Solichatinnisa Gusdianiartha selaku staf bagian Fungsional Asisten Penyuluh Pajak KPP Pratama Malang Utara.

“Ambil ilmu sebanyak mungkin pada kegiatan ini, tingkatkan skill di zaman yang terus berkembang tugas kalian sebagai generasi muda adalah berperan dalam penerimaan negara khususnya dari sektor perpajakan dengan cara mensosialisasikan kepada masyarakat awam dan orang-orang terdekat kita mengenai pentingnya pajak” Ujar Dekan FEB UM dalam sambutannya.

Pajak memiliki peran penting dalam pembangunan perekonomian negara, dimana naiknya perekomian negara memicu peningkatan fasilitas yang disediakan pemerintah. Untuk itu sebagai generasi muda yang kreatif dan membangun, kita harus senantiasa peduli terhadap pembangunan ekonomi negara melali kepatuhan kita sebagai wajib pajak untuk taat pajak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *